Diduga Hanya Legenda, Deretan Hewan Ini Ternyata Benar-benar Ada
Sebelum ilmu pengetahun semaju sekarang, dunia pada faktanya dipenuhi oleh orang-orang yang seringkali menggunakan fantasi untuk menjelaskan berbagai hal yang tidak mampu dijelaskan oleh akal termasuk dalam hal ini hewan.
Berbagai teori, serta tinjauan ilmiah yang saat itu belum ada membuat berbagai hewan dengan bentuk-bentuk tertentu yang cukup aneh malah menjadi korban prasangka yang tidak seharusnya.
Namun uniknya hal ini tidak datang dari orang kebanyakan yang dalam hal ini adalah mereka yang hanya orang biasa dan tidak terlalu pintar, faktanya penolakan hingga penyangkalan terkait suatu hewan dengan bentuk cukup eksotis, juga datang dari mereka yang dikenal pintar dan tergolong sebagai ilmuwan pada waktu itu.
Namun setelah melalui berbagai penelitian, waktu yang lama, dan pembuktian yang sebenarnya, hewan-hewan yang dahulu disangkal oleh para ilmuwan ini pun nyatanya benar-benar ada dan bukan hanya isapan jempol semata.
Berikut kami telah merangkum, deretan hewan yang dahulu hanya diduga sebagai legenda atau isapan jempol belaka, namun belakangan diketahui bahwa hewan-hewan tersebut adalah benar adanya.
1. Platypus, Terlalu Aneh Untuk Seekor Hewan
Platypus, Terlalu Aneh Untuk Seekor Hewan via newscientist.com |
Mamalia adalah salah satu dunia hewan yang paling aneh, mengingat banyaknya spesies hewan dalam kategori ini yang memiliki tidak hanya penampilan, namun juga keberadaannya yang hampir tidak pernah diakui sama sekali.
Dan dari semua spesies mamalia yang ada, Platipus merupakan satu-satunya yang paling aneh dan tidak pernah terduga oleh para ilmuwan.
Platipus memang tergolong sebagai mamalia paling aneh. Fakta paling aneh dari kehadiran hewan ini adalah cara berkembang biak yang dilakukan dengan metode bertelur – karena secara teori, seluruh mamalia harusnya berkembang biak dengan cara melahirkan – dan disinilah anehnya.
Tidak hanya itu, hewan ini juga memiliki penampilan yang cukup abnormal mereka memiliki paruh bebek, tubuh dan ekor seekor berang-berang, dan kehadiran duri berbisa yang menempel di kaki berselaput mereka.
Kehadiran platipus seakan menjadi pertanda bahwa Tuhan mampu mencampur-baurkan beberapa hewan, menjadi satu ekor hewan yang cukup unik – walaupun aneh tentunya –
Kehadiran platipus pertama kali diketahui Ilmuwan yang melihat makhluk ini pada akhir abad ke-18, saat kulit hewan ini dikirim kembali ke Inggris dari Australia. Tetapi para ilmuwan yang melihat hal tersebut merasa sangat aneh, bahkan mereka yakin apa yang dilihatnya adalah tipuan atau lelucon.
Tapi kemudian, sekitar tahun 1860, ilmuwan bernama George Bennett berhasil melihat platipus hidup di alam liar untuk pertama kalinya. Dirinya mempelajari hewan aneh tersebut dengan sangat rinci, dan hasilnya komunitas ilmiah pun menyadari bahwa spesies hewan baru telah ada.
Baca juga: Naga hanya Legenda atau Nyata?
2. Okapi, Dahulu Dianggap Sebagai Kuda Mistis Afrika
Okapi, Dahulu Dianggap Sebagai Kuda Mistis Afrika via brittanica.com |
Masih dari dunia mamalia yang penuh dengan eksotismenya, adalah okapi, seekor mamalia unik yang ternyata pernah dianggap sebagai kuda mistis – sama halnya dengan unicorn dari Inggris – yang berasal dari Afrika.
okapi adalah mamalia eksotis ini yang menjadi satu-satunya kerabat dekat jerapah yang hingga kini masih hidup. Sementara itu, kemistisan hewan satu ini juga bukan tanpa alasan, karena nyatanya banyak dari ciri-ciri okapis yang cukup aneh sehingga dianggap mistis.
Beberapa ciri-ciri tersebut dapat dilihat dari tampilan lidah panjangnya yang bisa mencapai mata, organ kaki belakangnya yang seperti zebra, dan pendengaran tajam yang hampir supernatural sehingga mampu memungkinkannya menghindari pemburu.
Namun pada tahun 1909, sebuah ekspedisi dilakukan dengan tujuan untuk membuktikan keberadaan okapi di Afrika dan membawa spesimen hidup kembali ke Amerika Serikat. Setelah berbulan-bulan ekspedisi itu menemui jalan buntu, pada akhirnya seekor bayi okapi berhasil ditemukan dan ditangkap.
Sayangnya, bayi itu tidak selamat ketika melakukan perjalanan keluar dari Afrika, tetapi penemuan tersebut berhasil membuktikan bahwa keberadaan kuda mistis Afrika yang bernama okapi bukanlah isapan jempol belaka.
3. Plesiosaurus, Dianggap Mustahil Ada
Plesiosaurus, Dianggap Mustahil Ada via wikipedia.com |
Kisah diakuinya keberadaan Plesiosaurus sebenarnya adalah perjuangan kisah Mary Anning, seorang pemburu fosil Inggris abad ke-19 yang menantang berbagai rintangan untuk menjadi salah satu tokoh paling berpengaruh dalam sejarah paleontologi.
Marry adalah seorang wanita miskin dengan sedikit pendidikan yang tinggal di dekat pantai Lyme Regis, sebuah kota tepi pantai di Inggris. Setelah kematian ayahnya, Mary mulai menjelajahi pantai untuk mencari barang-barang aneh yang bisa dia jual.
Kemudian apa yang tidak dia ketahui sampai saat itu adalah fakta bahwa pantai Lyme Regis adalah salah satu pantai dengan keberadaan fosil paling kaya di dunia, dan Marry juga berperan penting tidak hanya dalam penemuan fosil plesiosaurus, namun juga pterodactyls dan ichthyosaurus.
Namun tantangan dimulai ketika ahli anatomi Prancis terkenal Georges Cuvier meragukan penemuan Marry yang saat itu dianggap sebagai wanita yang tidak berpendidikan. Bahkan George terang-terangan menolak untuk menerima bahwa Plesiosaurus adalah binatang purba yang nyata.
Sementara dari sisi Marry, saat itu sulit untuk membuktikan penemuan tersebut dengan keterbatasan ilmu yang dimiliki, bahkan memang terdengar mustahil bagi seekor hewan dengan jumlah 35 vertebrata atau tulang belakang untuk benar-benar hidup dan bernafas.
Namun keajaiban datang pada tahun 1821, ketika ahli geologi William Conybeare datang untuk mempertahankan klaim Marry dan membuktikan tanpa keraguan bahwa penemuan fosil tersebut asli dan Plesiosaurus memang benar-benar hewan purbakala yang pernah hidup. Sahabat anehdidunia.com atas hasil tersebut Georges Cuvier akhirnya mengakui bahwa dia salah, dan mengakui kehebatan Marry.
4. Burung King Saxony, Dulu Dianggap Sebagai Mitos
Burung King Saxony, Dulu Dianggap Sebagai Mitos via jalaksuren.net |
Keberadaan burung dengan penampilan dari aneh hingga cantik benar-benar menjadi misteri bagi kebanyakan peneliti di dunia, bahkan keberadaan burung Merak hingga Kasuwari dahulu sempat dikira sebagai hantu dan legenda belaka.
Hal yang sama juga terjadi pada Burung King Saxony atau lebih dikenal sebagai Cenderawasih Panji. Berasal dari pulau Nugini, Papua, burung yang luar biasa ini terkenal karena memiliki ciri khas berupa bulunya yang luar biasa panjang, yang digunakannya untuk mengesankan calon pasangannya.
Ketika burung khas negara Indonesia ini pertama kali dideskripsikan pada tahun 1894, ahli burung terkenal Richard Bowdler Sharpe yakin bahwa burung tersebut hnyalah tipuan belaka. Namun pada akhirnya Richard mengakui keberadaan dari Cenderawasih Panji.
Hanya saja, peneliti satu ini terlalu takjub dengan penampakan bulu panjang Cenderawasih Panji jantan yang benar-benar luar biasa. Dirinya bahkan menulis, "Saya tidak dapat menahan diri untuk tidak berseru bahwa mustahil burung seperti itu bisa ada di alam."
5. Kraken Nyatanya Benar-Benar Ada dan Mengerikan
Fosil yang dipercaya paruh kraken via dailymail.co.uk |
Legenda Kraken, yaitu monster laut mistis dengan penampakan mulai dari gurita atau cumi-cumi raksasa yang akan menyerang kapal dengan tentakelnya yang besar, sudah ada sejak tahun 1180 Masehi atau ketika zaman bajak laut berkuasa.
Kemudian butuh waktu setidaknya hampir 700 tahun sebelum pada akhirnya bukti cumi-cumi raksasa bisa ditemukan. Mitos tersebut menjadi kenyataan pada tahun 1857, ketika cumi-cumi raksasa terdampar di pantai di Denmark dan seorang ilmuwan Norwegia bernama Japetus Steenstrup berhasil menyelamatkan paruh makhluk mitos tersebut.
Sejak saat itu, masyarakat dunia pun percaya bahwa setidaknya, di kedalaman laut yang tidak disinari oleh cahaya matahari, makhluk berjuluk kraken ini benar-benar menunggu para pelaut malang yang cukup sial untuk bertemu mereka.
referensi :
https://www.ranker.com/list/amazing-animals-scientists-didnt-believe-were-real/eric-vega?ref=collections_page https://www.dailymail.co.uk/sciencetech/article-2483582/Sea-monster-100ft-Kraken-exists-claims-scientist-Mark-McMenamin.html